Beranda » Tanaman daun » Fittonia putih daun silver (Fittonia albivenis)
click image to preview activate zoom
Fittonia putih daun silver (Fittonia albivenis)
Rp 12.500
Stok Tersedia
Kategori Tanaman daun

Fittonia putihun silver (Fittonia albivenis) adalah tanaman hias istimewa dari Bandung, tumbuh dengan penuh perhatian dari petani lokal. Ibad Garden teliti dalam pemilihan dan pengepakan sebelum pengiriman, berpengalaman lebih dari satu dekade dalam berjualan daring. Kami berupaya menciptakan lapangan kerja dan mempererat hubungan dengan komunitas setempat, termasuk melibatkan pemuda dan pemudi. Tanaman ini tak hanya mempercantik ruangan dengan keunikan daun putih Fittonia daun silver, tetapi juga memberikan kesegaran dan keceriaan di sekitarnya. Dengan daya tarik yang istimewa, Fittonia putih daun silver (Fittonia albivenis) menjadi pilihan yang tepat untuk menambahkan nuansa alami yang menawan di rumah Anda.

Bagikan ke

Fittonia putih daun silver (Fittonia albivenis)

Fittonia albivenis, dikenal dengan daun silvernya, adalah varietas tanaman semak herba yang menakjubkan, mampu tumbuh hingga ketinggian sekitar 15cm. Tanaman ini memiliki pertumbuhan merayap dan rooting pada simpul yang lebih rendah, menciptakan tampilan yang indah dan unik. Batangnya dilapisi dengan bulu halus berwarna putih, menambahkan sentuhan tekstur yang menarik pada tanaman ini. Daunnya memiliki panjang sekitar 5-10cm, dengan warna hijau gelap yang kontras dengan warna silver pada bagian daunnya, menciptakan efek visual yang menawan.

Fittonia albivenis dengan daun silver adalah tanaman yang sangat dekoratif dan menarik, cocok untuk ditempatkan dalam pot gantung atau digantung di dinding. Keunikan warna silver pada daunnya memberikan sentuhan elegan dan modern dalam ruangan Anda. Tanaman ini memberikan nuansa keindahan alami yang segar dan memikat.

Tanaman ini sangat cocok untuk ditempatkan di area yang teduh, di mana sinar matahari tidak langsung dapat mencapai tanaman secara langsung. Perawatan yang tepat, seperti penyiraman yang teratur dan pemantauan kelembapan udara, akan membantu Fittonia albivenis tumbuh dengan baik dan tetap sehat.

Dengan keunikan warna dan tekstur daun silvernya, tanaman ini akan menjadi sorotan di ruangan Anda, menambahkan sentuhan eksotis dan keindahan alami. Menyajikan Fittonia albivenis daun silver dalam koleksi tanaman hias Anda akan memberikan nuansa keindahan yang elegan dan menyegarkan, menciptakan lingkungan yang menenangkan dan memikat bagi siapa pun yang melihatnya.

Spesifikasi

  • Produk akan dikirimkan dengan ketinggian: 9 s/d 15 cm (tergantung stok dari petani)
  • Bobot berat 1pcs dengan metode pengiriman media tanam dikurangi: 250 gram
  • Saran ukuran wadah yang digunakan: diameter 15×15

Cara menanam

  • Sebelum sohibad akan menanamnya ini pastikan anda sudah menyiapkan media tanamnya. Untuk rekomendasi media tanamnya: Sekam, tanah, cocopeat, dan pupuk organik masing-masing 25%, yang sebelum digunakan diaduk dulu sampai merata
  • Jika sohibad tidak mau pusing mengolah media sohibad membelinya ditoko ini. Silahkan cek di etalase yang terdapat tulisan MEDIA TANAM

Penyiraman

  • Sohibad dapat melakukan penyiraman secara rutin, pagi dan sore, supaya tanamannya  mudah beradaptasi dilingkungan sohibad
  • Penyiraman diperlukan agar kondisi tanaman tetap dalam kondisi prima, sohibad tidak usah khwatir tanamannnya membusuk selama media tanam yang digunakan pouros, sebab salah satu fungsi pemberian air adalah menukar air dengan udara, sebab akar juga butuh bernafas

Penempatan

Selama proses penempatan lakukan step dibawah

  • Selama 7 hari simpan di indoor, jika sudah lewat berikan sinar secara perlahan
  • Hari. ke.1, 1jam
  • Hari ke.2, 2jam
  • Hari ke.3, 3jam
  • begitu seterusnya sampai durasi 7-9 hari

Memang fungsinya buat apa ?

Gini ya sohibad

Tanaman dikirim dari dpl tinggi yaitu bandung, yang suhunya antara 23-28 C, sedangkan ibad engga tau kalau suhu ditempat sohibad berapa.

Contohnya:

Misalkan tempat sohibad itu dijakarta yang suhu perkiraannya antara 30-36c, sedangkan tanamannya dikirim dari bandung yang suhunya antara 23-28 C, dengan kata lain fungsi penempatan tersebut adalah mengkondisikan tanaman agar tetap dalam kondisi prima, sebab akan terjadi yang namanya stres pasca perjalanan dan stres perpindahan tempat

Informasi tambahan

  • Selama proses belum selesai maka tanaman tidak boleh Terkena sinar secara full
  • Jika layu atau daun mengering segera masukan kembali ke dalam ruangan

Cara pemberian pupuk

Nah, untuk pemberian pupuk, ibad sarankan supaya jangan dilakukan dulu pemupukan selama tanaman dalam masa adaptasi. Sohibad dapat melakukan pemberian pupuk npk kepada tanaman setidaknya 30 hari setelah tanaman tersebut tertanam

Kenapa engga boleh dikasih pupuk ?

Kalau kata petani, akarnya belum menjalar dan belum menempel pada bagian media tanam.

Gitu sohibad, jadi jangan dulu dipupuk ya.

Cara packing

Untuk informasi cara packing, sohibad bisa cek ditautan bawah, karena kalau ditulis disini pasti akan sangat panjang. Coba cek dulu aja, ibad sudah jelasin serinci mungkin

Klik disini info Cara packing tanaman

INFO TAMBAHAN

  • Tanaman akan dikirimkan dengan seperti gambar yang terdapat tulisan PRODUCT, kurang lebih jenisnya sama tapi ukurannya mungkin berbeda. Alasannya karena kondisi tanaman sangat terpengarus oleh cuaca dan ketersedian stok dari petani, Tapi ibad akan memastikan bahwa tanamannya akan dikirim yang terbaik
  • Produk tidak disertakan dengan pot
  • Produk ini akan dikirimkan dengan media tanam yang dikurangi
  • Rekomendasi kurir ambil durasi waktu tercepat
  • Rekomendasi merek pupuk pembasmian hama: Agrimec atau curacron

Sementara gitu aja dulu ya sohibad, kalau mau kenal lebih jauh cek dulu profilenya

Cek profile sambil kenalan disini

Tags: , , ,

Berat 250 gram
Kondisi Baru
Dilihat 83 kali
Diskusi Belum ada komentar

Belum ada komentar, buka diskusi dengan komentar Anda.

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

Produk Terkait
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: